Saturday, January 10, 2015

BAHASA INDONESIA : MENULIS SURAT



Pengertian Surat
     Surat adalah alat komunikasi tertulis yang disampaikan seseorang kepada orang lain, baik atas nama pribadi maupun lembaga.
Jenis Surat
A.   Surat Pribadi
Srat pribadi adalha surat yang ditulis atas nama pribadi atau perseorangan.
Kunci:
Ø  Bahasa yang digunakan tidak formal
Ø  Bentuk suarat sesuai selera pribadi

B.    Surat Dinas
Surat dinas adalah surat yang berkaitan dengan persoalan kedinasan, misalnya surat tugas, surat permohonan, surat keputuan, dan sebagainya.
Kunci:
Ø  Menggunakan bahasa yang formal
Ø  Bentuk surat sesuai dengan ketentuan yang berlaku
Ø  Isi menyangkut persoalan kedinasan

C.    Surat Niaga
Surat niaga adalah surat yang berkaitan dengan persoalan-persoalan bisnis, misalnya surat penawaran, surat permintaan penawaran, surat pesanan, surat jual-beli dan sebagainya.
Kunci:
·         Menggunakan bahasa formal
·         Bentuk surat sesuai ketentuan yang berlaku
·         Isi menyangkut persoalan bisnis/niaga

D.   Surat Lamaran Pekerjaan
Surat lamaran pekerjaan pada prinsipnya merupakan permohona untuk memperoleh pekerjaan atau jabatan.
1.   Isi surat lamaran pekerjaan :
·         Identitas diri
·         Jabatan yang dikehendaki
·         Kualifikasi pribadi (pendidikan, pengalaman, dan sebagainya)
2.  Lampiran surat lamaran pekerjaan :
·         Fotokopi ijazah yang dilegalisir
·         Surat keterangan kelakuan baik (SKKB)
·         Pasfoto terbaru
·         Daftar riwayat hidup
·         Kartu kuning dari Depnaker
·         Surat ketengan sehat dari dokter
·         Fotokopi sertifikat prestasi atau pengelaman kerja daan sebagainya

No comments:

Post a Comment